Dapatkan inspirasi dari orang-orang yang anda bantu
Share on facebook
Share on twitter
Share on whatsapp
Share on facebook
Share on twitter
Share on whatsapp

AMCF Jalin Kerja Sama dengan Baitulmaal Muamalat

Asia Muslim Charity Foundation (AMCF) melakukan penandatanganan Perjanjian Kerjasama (PKS) Reciprocal Marketing antara Baitulmaal Muamalat (BMM ) dalam pengimpunan Zakat, Kamis (01/04/2021) di Kantor Pusat Asia Muslim Charity Foundation (AMCF) di Jakarta.

Dengan ditandatanganinya PKS tersebut, kedua belah pihak bermaksud untuk memaksimalkan penghimpunan dana zakat melalui sarana dan prasarana yang dimiliki oleh AMCF sebelumnya serta memanfaatkan e-Channel sebagai media elektronik yang mulai digunakan masyarakat dewasa ini. 

Direktur AMCF, Ahmad Faisal Siregar mengatakan, Asia Muslim Charity Foundation (AMCF) adalah sebuah yayasan bertaraf nasional yang terdaftar resmi di Kemenkumham RI yang memiliki jaringan nasional dan internasional. AMCF bergerak di bidang pendidikan, sosial, keagamaan, kesehatan dan kemanusiaan.

“Dengan jaringan yang dimiliki, AMCF akan membuka gerai-gerai layanan zakat di seluruh kantor layanan di Indonesia. Muzakki dapat menyalurkan zakatnya ke kantor-kantor dan gerai-gerai tersebut,” jelas Faisal.

Sementara itu Manajer Pengimpunan Corporate Baitulmaal Muamalat, Bayu Dwi Nugroho, menjelaskan bahwa kerjasama ini memudahkan muzakki kami dalam memilih lembaga penerima zakat.

“Kerja sama ini dapat memfasilitasi muzakki kami untuk melakukan amal kebaikan. Bersama AMCF, kami dapat mengajak para dermawan agar menyisihkan sebagian rizkinya untuk membantu mereka yang membutuhkan,” ungkapnya.

Related Posts

Dana yang didonasikan melalui Asia Muslim Charity Foundation bukan bersumber dan bukan untuk tujuan pencucian uang (money laundry), termasuk terorisme maupun tindak kejahatan lainnya

Copyright © 2024 Asia Muslim Charity Foundation